Pilkada Malaka : Jack Bouk-Marius Boko Maju Terus atau Dukung Salah Satu Paslon

  • Bagikan

31NUSANTARA.COM-Jack Bouk dan Marius Boko sempat diisukan untuk maju pada kontestasi Pilkada Kabupaten Malaka pada Bulan November tahun 2024.

Dimana keduanya pernah menyatakan siap untuk maju pada perhelatan lima tahunan di Kabupaten Malaka itu. Kini keduanya kembali bertemu dan membahas isu panas tersebut.

Seperti yang diketahui bahwa Jack Bouk merupakan pengusaha sukses asal Malaka yang sekarang berdomisili di Jakarta pernah menyatakan dirinya bersama Marius Boko yang juga adalah pengusaha di Betun siap maju pada Pilkada Malaka tahun 2024. Mereka sempat melakukan beberapa kali pertemuan baik itu di Jakarta maupun di Malaka.

Pertemuan terakhir mereka pada tahun 2023 lalu di hotel Nusa Dua Betun untuk menyatukan tekat maju pada perhelatan Pilkada di tahun 2024 serta selanjutnya membahas visi, misi dan program kerja.

Pertemuan lanjutan kali ini dilaksanakan di Jakarta pada akhir bulan juni 2024 tepatnya tanggal 26 juni 2024 di kawasan Gatot Subroto Jakarta Selatan.

Jack Bouk yang dikonfirmasi terkait pertemuannya dengan Marius Boko menyatakan betul ada pertemuan.

“Pertemuan itu untuk menentukan apakah kami masih akan tetap melanjutkan dan mengikuti pertarungan pada Pilkada tahun ini di Malaka ataukah tidak,”ungkap Jack Bouk.

Jack Bouk menambahkan Pilkada Malaka kali ini yang didapati dari berita di grup medsos adalah saling serang antar tim sukses. “Bukannya paparkan program dari tiap paslon, tapi malah saling menghujat,”ujar Jack Bouk.

Lebih parahnya, kata Jack Bouk isu SARA yang dilempar ke publik saling menjelekkan, menjatuhkan satu dan lainnya.

“Mana ada orang Belanda yang masih menjajah? Mana ada lagi orang China yang datang memimpin negeri ini? Ingat Belanda sudah kita usir dengan kemerdekaan bangsa indonesia tahun 1945 lalu. Kita yang lahir disini adalah asli anak-anak Indonesia, bukan Bangsa lain tetapi Bangsa Indonesia walau dari etnis berbeda tetapi lahir dan besar di bumi Malaka.

“Jadi tidak perlu membawa isu SARA karena politik identitas sudah tidak relevan lagi publik semakin cerdas. Jika menjadi seorang pemimpin dan anda bekerja dengan baik pasti akan terpilih kembali dan apabila hanya janji manis di bibir saja pasti akan ditinggalkan,”tandas Jack Bouk.

Ketika ditanya jika ia dan pasangannya Marius Boko tidak maju di Pilkada Malaka maka apa langkah selanjutnya, apakah mendukung SN-KT seperti pada pilkada tahun 2020.

Secara singkat Jack Bouk mengatakan apakah rakyat Malaka sudah sejahtera. “Coba adik wartawan bilang ke saya,”tanya Jack Bouk .

Jika dirinya bersama Marius Boko tidak maju, kata Jack Bouk mereka akan tetap bersama mendukung salah satu Paslon yang dianggap layak memimpin Kabupaten Malaka.

“Jika kami berdua batal untuk maju pada Pilkada Malaka tahun 2024 dan calon wakil saya Marius Boko berada di posisi mendukung pasangan calon yang maju di Pilkada nanti maka saya akan berada disitu,”terang Jack Bouk.

Sementara itu Marius Boko yang dihubungi mengatakan bahwa pembicaraannya dengan Jack Bouk terkait persiapan untuk mengikuti Pilkada dan pembentukan tim saat ini sudah ada di 7 kecamatan dari total 12 kecamatan yang ada di kabupaten Malaka.

Sedangkan partai pengusung sementara dikomunikasikan oleh Jack Bouk.

“Karena itu sayapun masih tetap di Jawa sambil menunggu kepastiannya. Kita tunggu berita pastinya 2 minggu lagi,”ungkap Marius Boko. ****

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *